Saturday, July 3, 2010

Situs Nambangan


Lokasi :
Candi Nambangan merupakan pemakaman umum yang berada di Kp.Nambangan, Kel.Rejowinangun, Kec.Magelang Tengah, Kota Magelang dan hanya berjarak sekitar 3 km dari rumah saya.

Batu bata candi yg berserakan di makam
Yoni yg keadaannya sudah rusak
Papan nama Kp.Nambangan
Batu candi yg dijadikan nisan
Batu candi yg dijadikan nisan
Batu candi yg dijadikan nisan
Sejarah :
Tidak banyak yang tahu bahkan saya sendiri bahwa di makam ini dulunya pernah terdapat sebuah candi. Berbekal dari rasa penasaran mengenai nama lokasi ini yang menyebutkan kata candi nambangan dan informasi dari BP3 mengenai keberadaan situs nambangan di rejowinangun, magelang maka penelitian pun segera saya lakukan.
Kunjungan ke situs ini bertepatan dengan hari Kamis Wage ( malam jum'at kliwon) dimana tradisi jawa pada hari tersebut orang2 membersihkan makam keluarga ataupun kerabat. Setelah bertanya pada beberapa orang dan bertemu dengan bapak-bapak penggali kubur saya diberitahu lokasi dari situs nambangan. Situs ini sudah tidak utuh lagi atau bahkan sudah tidak terlihat berupa reruntuhan candi, hanya arfetak batu bata yang berukuran besar, batu2 andesit dan sebuah Yoni yang menunjukkan keberadaan situs ini.

8 comments:

  1. Sip mas.... cedak omahku kuwi..
    dulu pas saya masih kecil juga pernah ada penduduk sekitar yg menemukan beberpa guci2 tua di sekitar makam candi nambangan... tp nggak tahu skrg nasib guci tsb gmn...
    dan juga ada batu besar brbentuk smacam singgasana d sana...
    klo bisa diteliti lbih lanjut bagus tuh...
    merdeka!!!

    ReplyDelete
  2. Berarti kita tetangga nih, memang banyak sekali batu2 dan benda2 temuan lain yang sudah hilang. Salam budaya

    ReplyDelete
  3. oooh itu,makanya dijadiin nama daerah disana ya? org2 suka bilang candi nambangan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali, sehingga saat ini daerah ini disebut nambangan, memang dulu ada sebuah candi Hindhu ditempat ini

      Delete
  4. Rmhku kiringan.ayoo lestarikan prasasti di mgl

    ReplyDelete
  5. mau dong sumber yang lengkap heehhe

    ReplyDelete
  6. Saya 21th tinggal di nambangan kok gk tau klo ada situs candi...

    ReplyDelete
  7. apakah masih ada pemandian umum di nambangan?

    ReplyDelete